Review Suzume, film terbaru buatan Makoto Shinkai

     

Sumber gambar: Wikipedia.com


       Suzume merupakan film terbaru buatan Makoto Shinkai setelah film Weathering With You dan Your Name, dua film miliknya yang mendapatkan sukses besar dengan genre yang serupa. Suzume sendiri adalah film kedua Makoto Shinkai yang saya tonton setelah Your Name. Suzume sendiri menceritakan tentang seorang gadis kelas 2 SMA yang bernama Suzume Iwato bertemu dengan sosok pria misterius di desanya. Pria itu mencari sebuah 'pintu' yang ada di desa tersebut. Hal ini pun membuat rasa penasaran Suzume meningkat dan ikut mencoba mencarinya. Suzume pun melalui berbagai petualangan seru nan apik yang membawanya menjelajahi seluruh Jepang.

    Sebelum membahas lebih lanjut, saya ingin memperingatkan kepada teman-teman yang belum menonton bahwa review saya mengandung spoiler. Jadi jika kalian tidak ingin mendapatkan spoiler mohon jangan dibaca terlebih dahulu ya! 
    Saat pertama kali menonton trailernya, saya cukup dibawa terkesan dengan permainan warna dari animasinya yang indah dan tidak menyakiti mata. Visual-visual yang disajikan dalam film ini pun juga menarik dan tidak membosankan. Maka, saya memutuskan untuk memasukkan film ini dalam daftar tontonan saya. Hingga akhirnya Suzume pun masuk ke dalam dunia perfilman Indonesia, film ini tayang sejak tanggal 8 Maret 2023 di layar lebar. 
    Tentu saja saya tidak ketinggalan untuk menonton film ini. Dan rupanya film ini patut diberikan bintang 5. Peran setiap karakternya bersatu padu membawa kehangatan sendiri dalam film ini. Terutama karakter peran utamanya, Suzume. Saya sangat menyukai karakter Suzume yang dikemas dengan baik. Ia memiliki karakter tangguh, tidak mudah menyerah, dan berani bertanggung jawab atas apa yang ia perbuat. Walaupun ia juga memiliki sifat pemberontak dan suasana hati yang sering berubah-ubah khas remaja SMA. 
    Kemudian, di dalam film ini juga terdapat banyak scene-scene yang luar biasa hebatnya. Salah satunya adalah ketika Suzume berhasil menghentikan worm yang ada di Kota Tokyo ketika Batu Kunci kedua tidak sanggup menahan worm tersebut. Scene ini membawa penontonnya merasakan kesedihan, marah dan merinding menjadi satu. Ada juga scene yang bahkan hampir membuat saya menangis saking sedihnya. Scene yang membuat Suzume bertemu dengan dirinya di masa kecil pun sukses membuat hati kecil saya teriris. Tetapi jangan khawatir ya teman-teman, meskipun banyak scene yang mengandung bawang, tetapi film ini punya happy ending kok.
    Selain dari visual, scene, dan karakter-karakter nya yang unik dan indah. Salah satu hal yang saya mau bahas adalah ost nya. OST Suzume yang diputar di beberapa scene pun juga sukses membuat saya merinding dan terharu. Sungguh lagu yang cocok sekali untuk dipadukan pada scene film tersebut.
    Maka untuk keseluruhan film Suzume ini, saya memberikan nilai sebesar 9/10. Film yang worth it untuk kalian tonton di bioskop. Yuk, tunggu apalagi segera tonton filmnya dan mari berbagi pendapat dengan saya.



0 comments